BABINSA DESA PADANG CERMIN MELAKSANAKAN GOTONG ROYONG MEMPERBAIKI RUAS JALAN YANG RUSAK BERSAMA WARGA BINAAN DI DUSUN TRISNO KECAMATAN SELESAI KAPUPATEN LANGKAT.



Selesai -- Wujud kepedulian kepada lingkungan Babinsa Koramil 02/Selesai Kodim 0203/Langkat Pelda Razali melaksanakan gotong royong memperbaiki ruas jalan yg rusak yg dapat mengggnggu kelancaran dan kenyamanan pengguna jalan didekat Kantor Desa Padang cermin bersama Kepala Desa dan masyarakat Desa Padang cermin Kec. Selesai, Kab. Langkat,, Kamis ( 27- 10 - 2022).


Kegiatan ini dilaksanakan guna menciptakan  gotong-royong dan kepedulian masyarakat terhadap kebersihan lingkungan sekitarnya dan untuk keamanan pengguna badan jalan di Dusun Trisno


Kondisi tersebut mendorong Pelda Razali sebagai Babinsa Desa Padang cermin mengajak masyarakat untuk bergotong royong guna melaksanakan perbaikan ruas jalan yg rusa tersebut  tersebut agar dapat digunakan kembali seperti semula oleh masyarakat Desa Padang cermin 


Dalam kegiatan kali ini, tampak jelas terlihat keakraban dan kekompakan yang terjalin baik antara Babinsa dan warga masyarakat Desa Padang cermin melalui kegiatan ini semoga dapat menumbuhkan kebersamaan antara warga dan Babinsa serta menumbuhkan kembali semangat gotong-royong. (R.02)

Komentar

Postingan populer dari blog ini